Saturday, December 1, 2007

Profil Wakil Ketua

Laurentius Hendra Ajinata, pria kelahiran 11 Mei 1962 di Kapuas Kalimantan Tengah, adalah Wakil Ketua Kring kita yang baru, tetapi beliau bukanlah orang baru di jajaran pengurus, karena di periode yang lalu sudah aktif di Sie Liturgi . Selain itu Pak Hendra juga aktif melatih koor di Kring St. Maria Immaculata di saat dibutuhkan sebelum pelatih yang baru, yaitu Pak Agung bergabung dengan Kring St. Maria Immaculata.

Pak Hendra menjalankan pendidikannya di TK & SD Kristen di Kapuas, melanjutkan ke Sekolah Tehnik setingkat SMP di Banjarmasin (1974 – 1976), setelahnya ke STM di Surabaya (1977 – 1980), dan menyelesaikan pendidikan terakhirnya di Akademi Tehnik Surabaya (1980 – 1984).

Setelah menyelesaikan pendidikannya Pak Hendra berkarier di perusahaan kayu sampai dengan tahun 1986. Pada saat-saat inilah, berkat kesukaannya bernyanyi Pak Hendra mengenal dan mendapat pacar, yaitu Dewi Riati Theresia atau lebih kita kenal dengan panggilan Dewi. Menikah pada tanggal 16 Desember 1988 di Banjarmasin, pasangan yang harmonis ini di karuniai 3 orang putra/putri.

Pada tahun 1987 – 1988 Pak Hendra diminta membantu orang tua untuk menjalankan perusahaan Keluarga yang bergerak di bidang percetakan. Setelahnya sampai saat ini Pak Hendra berwiraswasta, dan ditengah kesibukannya Pak Hendra tetap mau meluangkan waktunya untuk berkarya di Kring St. Maria Immaculata, sungguh satu hal yang patut kita tiru.

No comments: